Wonosobo – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Wonosobo terus berkomitmen meningkatkan kualitas pembinaan kepribadian warga binaan melalui bidang pendidikan. Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui pelaksanaan Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) yang kembali dilaksanakan pada Rabu, 21 Januari 2026, bertempat di lingkungan Rutan Wonosobo.
Kegiatan SKB ini merupakan program pendidikan nonformal yang ditujukan bagi warga binaan yang belum menyelesaikan pendidikan dasar dan menengah. Hingga saat ini, jumlah peserta SKB di Rutan Wonosobo tercatat sebanyak 15 orang, yang terbagi ke dalam beberapa jenjang pendidikan, yaitu Paket A sebanyak 2 peserta, Paket B sebanyak 7 peserta, dan Paket C sebanyak 6 peserta.
Seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan antusias dan penuh semangat sebagai bagian dari upaya memperbaiki kualitas diri selama menjalani masa pembinaan.
Kepala Rutan Kelas IIB Wonosobo, Wahyu Budi Heriyanto, menyampaikan bahwa kegiatan SKB memiliki peran penting dalam mendukung proses pembinaan warga binaan.
“Melalui Sanggar Kegiatan Belajar ini, kami berupaya memberikan kesempatan kepada warga binaan untuk melanjutkan pendidikan mereka. Pendidikan adalah bekal utama agar setelah bebas nanti, mereka memiliki pengetahuan, keterampilan, dan kepercayaan diri untuk kembali ke masyarakat dengan lebih baik, ” ungkapnya.
Lebih lanjut, beliau menegaskan bahwa Rutan Wonosobo akan terus mendukung dan mengembangkan program-program pembinaan yang bersifat edukatif dan konstruktif. Kegiatan SKB diharapkan tidak hanya meningkatkan tingkat pendidikan warga binaan, tetapi juga menumbuhkan semangat belajar, kedisiplinan, serta motivasi untuk memperbaiki masa depan.
Dengan adanya kegiatan Sanggar Kegiatan Belajar ini, Rutan Wonosobo menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan pembinaan yang humanis dan berkelanjutan, sejalan dengan tujuan pemasyarakatan untuk membentuk warga binaan menjadi pribadi yang lebih baik dan produktif.
(Humas Rutan Wonosobo)

Updates.